Terkadang kamu datang ke sebuah restoran atau kafe namun kamu kehabisan tempat duduk karena restoran atau kafe tersebut sudah penuh. Namun, sekarang kamu tidak perlu khawatir karena dengan fitur reservasi Opaper kamu bisa memesan tempat sebelum kamu datang ke suatu restoran atau kafe.
Mohon diingat bahwa kamu hanya dapat memesan tempat melalui Opaper apabila toko tersebut mengaktifkan fitur reservasi. Simak langkah-langkah berikut untuk membuat pesanan reservasi:
Kunjungi halaman toko seperti biasa melalui link atau kode QR. Apabila toko tersebut mengaktifkan fitur reservasi, tombol Reservasi Tempat akan muncul di halaman utama toko.
Klik tombol Reservasi Tempat dan isi rincian pemesanan sesuai dengan kebutuhanmu.
Klik tombol Buat Reservasi apabila kamu sudah selesai mengisi seluruh informasi yang diperlukan. Penjual akan menerima pemberitahuan pesananmu segera setelah kamu klik tombol Buat Reservasi.
Penjual dapat menerima atau menolak permintaan reservasi kamu tergantung pada ketersediaan tempat di toko mereka. Kamu akan mendapatkan pemberitahuan dari Opaper apabila pesanan reservasimu diterima atau ditolak melalui pesan WhatsApp.
Klik tombol Hubungi Outlet di pesan otomatis yang Opaper kirimkan apabila kamu ingin menghubungi penjual untuk bertanya seputar pesanan reservasimu.
Di hari reservasi, kamu akan mendapatkan pemberitahuan dari penjual melalui pesan WhatsApp apabila meja yang kamu pesan sudah siap.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi artikel berikut untuk mengetahui cara menghubungi tim bantuan Opaper: Bagaimana cara menghubungi tim bantuan Opaper?
Artikel Terkait: