Skip to main content
Verifikasi Toko Jagoan Opaper

Ingin bisa cairkan dana tiap hari? Ingin bisa tambah outlet di toko? Eits, jangan lupa verifikasi akunmu dulu!

Debby Christy avatar
Written by Debby Christy
Updated over a year ago

Keuntungan Melakukan Verifikasi

Opaper menyediakan 5 fitur premium bagi pengguna yang sudah terverifikasi dalam Hero Pack, yaitu:

  1. Multi Outlet, kamu bisa membuat hingga 30 toko dalam 1 akun dengan nomor telepon yang sama.

  2. Manajemen Team, kamu bisa mengatur peran Admin, Manager, dan Staf di tokomu.

  3. Kurir Pribadi, kamu bisa mengaktifkan metode pemenuhan Kurir Pribadi bagi pembeli.

  4. Pencairan Manual, kamu bisa melakukan pencairan dana secara manual kapan saja.

  5. Marketplace, masukkan penjualanmu dari marketplace ke Opaper secara manual.

Jika kamu sudah melakukan verifikasi, kamu bisa menggunakan seluruh fitur di atas dengan bebas.

Cara Melakukan Verifikasi Toko

Bagi pengguna Opaper yang ingin menggunakan fitur-fitur premium tersebut, kamu harus melakukan proses verifikasi akun terlebih dahulu. Simak caranya berikut ini:

  1. Klik menu Pengaturan dan pilih Verifikasi Merchant di bagian User.

  2. Setelah masuk ke halaman Verifikasi Merchant, kamu bisa melihat tombol Minta Verifikasi jika kamu belum melakukan verifikasi. Klik tombol tersebut agar kamu dihubungkan dengan tim bantuan Opaper yang akan membantu kamu melakukan verifikasi.

  3. Kamu akan diminta untuk melengkapi formulir verifikasi dan menyetujui beberapa syarat dan ketentuan dari Opaper. Lengkapi persyaratan tersebut dan tunggu hasil verifikasi dalam dua hari kerja.

  4. Apabila kamu sudah terverifikasi, kamu bisa lihat tulisan Paket Aktif di bagian Hero Pack. Kamu juga akan melihat tanda centang verifikasi di sebelah nama tokomu di halaman utama aplikasi.

Jika Tidak Melakukan Verifikasi

Jika kamu tidak melakukan verifikasi, kamu masih dapat menggunakan fitur-fitur Opaper lainnya yang ada di Starter Pack.

Artikel Terkait:

Did this answer your question?